Resep Minuman Cendol Aroma Nangka - Resep Masakan

Resep Minuman Cendol Aroma Nangka


Bagaimana dengan puasa hari ini, tentu masih semangat kan? Sudahkah Anda mempersiapkan menu takjil buka puasa untuk hari ini? Untuk menu takjil, salah satu yang paling digemari adalah es ataupun minuman manis lainnya. Mengingat akan hal tersebut, kali ini Vemale akan memberikan satu menu takjil yang super segar dan nikmat. Dan menu tersebut adalah es cendol dengan aroma nangka. Berikut resepnya untuk Anda, simak baik-baik dan jangan lupa untuk membuatnya di rumah ya. Untuk es cendol bisa dibuat bisnis dengan dikemas praktis dan higienes dikemas dengan mesin sealer jualan agan www.sealercup.com.

Bahan Cendol

    50 gram tepung beras
    100 gram tepung hunkwe
    100 ml air  yang telah dicampur dengan daun pandan (peras, ambil airnya)
    300 ml air
    Garam (secukupnya)
    5 biji buah nangka (buang isinya, potong dadu sesuai selera)
    Es batu (secukupnya)

Bahan Saus Gula dan Saus Santan

    200 gram gula pasir
    500 gram gula jawa/merah
    Air secukupnya (kira-kira 100 ml)
    1000 ml air santan (pastikan memeras santan dengan air matang)
    Garam (secukupnya)
    2 lembar daun pandan

Cara Membuat Cendol

  • Campurkan tepung hunkwe, tepung beras, garam dan air perasan daun pandan dalam panci. Jika semua sudah tercampur rata, masak menggunakan api kecil hingga adonan tersebut menjadi kental dan cendol matang.
  • Siapkan sebuah wadah yang telah diisi air dingin dan cetakan cendol. Letakkan adonan tadi ke atas cetakan cendol dan tekan secara perlahan hingga butir-butir cendol membentuk cendol di dalam air dingin.
  • Pastikan bahwa adonan terbentuk dengan baik menjadi cendol semuanya.
  • Selanjutnya, buatlah saus gula untuk cendol. Caranya sangat mudah, panaskan air hingga mendidih lalu masukkan gula pasir, 2 lembar daun pandan, garam dan gula jawa ke dalam air. Masak hingga semua gula mendidih sempurna.
  • Semua bahan sudah jadi, saatnya menyajikan cendol untuk keluarga.
  • Masukkan cendol dan potongan buah nangka ke dalam gelas saji, tambahkan saus gula secukupnya, saus santan secukupnya dan terakhir es batu.
  • Es cendol siap untuk disajikan sebagai menu takjil buka puasa segar nan nikmat.

0 Response to "Resep Minuman Cendol Aroma Nangka"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2 baner kecil

Iklan Bawah Artikel